Rabu, 09 November 2011

Macam-macam Teknologi yang Digunakan di Kelas

Ada beberapa macam teknologi yang bisa dipergunakan di dalam kelas. Ketika kita berbicara tentang kelas, yang terbayang di dalam pikiran kita adalah guru dan siswa. Dimana guru menyampaikan materi pelajaran sedangkan siswa mencatat beberapa hal yang disampaikan. Tapi skenario tersebut telah berubah saat ini. Beberapa sekolah telah menerapkan teknologi di dalam kelas sehingga proses pembelajaran terasa lebih efektif dan menghibur. Teknologi di dalam kelas membuat belajar menjadi sebuah pengalaman yang menyenangkan bagi siswa.
Berikut ini beberapa macam teknologi yang digunakan di dalam kelas yang bisa membantu kita memahami pentingnya teknologi:
White board. Ini adalah salah satu teknologi dasar yang ada di sekolah yang membuat proses pembelajaran menjadi menarik. Sangat mudah menggunakan alat ini, apalagi dikombinasikan dengan komputer dan proyektor. Papan tulis ini bisa dengan cepat berubah menjadi layar yang bisa dilihat oleh siswa di kelas. Suara, objek dan gambar yang bergerak akan membuat pelajaran menjadi menarik dan mudah dipahami siswa.
Proyektor. Merupakan salah satu teknologi yang digunakan di kelas. Guru dapat mempresentasikan pelajaran menggunakan transparansi berwarna dan bermakna yang bisa menarik perhatian siswa dengan segara. Menggunakan proyektor dan komputer sangat bermanfaat. Guru bisa menunjukkan kepada siswa beberapa dokumentasi, film dan presentasi powerpoint.
Sound Amplifier. Sound ampliifier sangat berguna bila dipakai dalam kelas besar. Beberapa siswa tidak bisa menangkap apa yang disampaikan oleh guru karena mereka tidak bisa mendengar suara guru. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa suara yang jelas dan kuat, mampu menarik perhatian siswa sehingga hasil pembelajaran menjadi lebih baik.
Software dan komputer. Bayangkan jika suatu saat siswa ke sekolah tidak perlu membawa buku, hanya berpakaian seragam dan sekotak makanan, tapi mereka siap untuk belajar. Hal itu sangat memungkinkan karena saat ini laptop maupun netbook sudah merupakan barang yang terjangkau. Siswa bisa mengakses buku, kamus, ensiklopedia di laptop mereka dengan bantuan teknologi internet dan software edukasi khusus yang menjadikan proses pembelajaran menjadi lebih baik. Beberapa software edukasi cukup menyenangkan untuk digunakan karena mampu mengajarkan kepada siswa dengan games, gambar, grafik, dan sebagainya. Hal ini akan mampu membuat siswa berkonsentrasi dalam waktu lama dan tidak membuat mereka bosan.
Itulah beberapa macam teknologi yang digunakan di kelas yang bisa membantu proses pembelajaran lebih menyenangkan dan interaktifsehingga materi pelajaran lebih mudah dipahami oleh siswa.
sumber gambar: www.scientificamerican.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar