Selasa, 27 Desember 2011

Software Original Atau Bajakan?

Bukan rahasia umum lagi kalau hampir di setiap toko yang menjual cd software itu bajakan. Bagaimana tidak, software aslinya saja sudah sangat mahal. Dan tidak jarang untuk mendapatkan lisensi asli, kita harus membayar tiap tahun. jadi solusi mudahnya adalah menggunakan software yang di bajak, atau dengan kata lain software bajakan. Isitilahnya di internet adalah software cracker.
Software bajakan sebenarnya adalah software asli/original, hanya saja di sertai dengan seboah tools untuk membuat lisensi. Lisensi ini berupa “serial Key”. Tools kecil ini akan secara acak membuat serial key yang tepat untuk software yang akan di bajak, hasilnya jadilah software bajakan.

Secara hukum memang sangat di larang menggunakan software bajakan pada komputer. Tetapi walaupun begitu apakah kita harus membeli yang original? sebaiknya iya kalau anda punya budget lebih. Atau kalau tidak anda bisa menggunakan software yang freeware atau opensource. Software freeware atau yang opensource merupakan solusi tepat dalam mengurangi penggunaan software bajakan. Hanya saja fitur yang di berikan masih kalah dengan software yang berbayar. Tetapi terkadang kita bisa mendapatkan fitur yang bagus dalam jenis software ini.
Dalam hukum software bajakan di larang di gunakan, tetapi tidak ada yang melarang anda untuk menggunakannya. Cara terbaiknya adalah bijaklah menggunakan software yang bajakan. Gunakan kesempatan itu untuk pembelajaran bagi kita. kalau anda sukses hanya dari software bajakan, anda mungkin bisa membeli software yang original.
Saya menulis artikel ini, bukan berarti semua software dalam komputer saya original. Hampir 85% adalah bajakan. hehehehe. Saya juga suka berburu software-software bajakan di internet, hanya sebagai pembelajaran saja. Saran saya bijaklah menggunakan software bajakan tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar